Partikel か,
も, dan の ialah Pelajaran ke-3 kita. Partikel-partikel ini pun sering digunakan dalam
bahasa Jepang. Sudahkah kalian mengetahui partikel yang digunakan untuk membuat
kalimat tanya? Bagi yang sudah, mari kita review lagi sama-sama, bagi Mina-san
yang belum mengetahui silakan bergabung!
1.
Partikel か
a. Penanda kalimat
tanya
Partikel か
sebagai penanda kalimat tanya ditempatkan di belakang setiap kalimat.
Contoh:
あなたは 日本人ですか?
Anata wa
nihonjin desu ka?
Apakah kamu
orang Jepang?
(anata = kamu;
nihonjin = orang jepang)
Jadi, untuk
mengubah sebuah kalimat menjadi kalimat tanya tinggal tambahkan partikel か
di belakang kalimat tersebut. Bila kita perhatikan contoh kalimat di atas, asal
katanya ialah あなたは 日本人です (kamu orang Jepang), kemudian tinggal tambahkan
partikel か di ujung kalimatnya menjadi あなたは 日本人ですか? Seperti contoh
di atas.
b. Atau (pilihan)
Sementara partikel
か yang berfungsi untuk menunjukkan pilihan antara dua
benda pada prinsipnya hampir sama dengan fungsi sebelumnya.
Perhatikan kalimat
berikut!
これは えんぴつですか、ボールペンですか?
Kore wa empitsu
desu ka, borupen desu ka?
Ini pensil atau bolpen?
(kore = ini;
empitsu = pensil; borupen = bolpen)
2.
Partikel も
a. Berarti
“juga/pun”
私は 大学生です。彼女も 大学生です
Watashi wa
daigakusei desu. Kanojyo mo daigakusei desu
Saya seorang
mahasiswa. Dia (perempuan) juga mahasiswa
(watashi = saya;
daigakusei = mahasiswa; kanojyo = dia [P])
b. Tidak ~pun
Fungsi partikel も
memiliki syarat yaitu kalimat tersebut harus diikuti oleh kata kerja bentuk negatif.
Coba perhatikan contoh berikut!
日曜日 妹は どこ[へ]も 行きませんでした
Nichiyoubi imouto
wa doko [e] mo ikimasen deshita
Hari minggu kemarin,
adik perempuanku tidak pergi kemanapun
(nichiyoubi =
hari minggu; imouto = adik perempuan [ku]; doko = menanyakan tempat; ikimasen =
tidak pergi [bentuk negatif dari ikimasu = pergi])
v Partikel へ (dibaca: e) dapat
digunakan atau dihilangkan, meskipun dihilangkan tetap tidak mengubah arti
kalimat
3.
Partikel の
Partikel のberfungsi untuk
menghubungkan dua buah kata benda yang bisa berarti kepemilikan, tentang, dan
buatan.
弟の 自転車です
Otouto no jitensha desu
Sepeda milik adik laki-lakiku
(otouto = adik laki-laki [ku]; jitensha = sepeda)
英語の 辞書です
Eigo no jisho desu
Kamus bahasa Inggris
(eigo = bahasa Inggris; jisho = kamus)
日本の 車です
Nihon no kuruma desu
Mobil buatan Jepang
(nihon = Jepang; kuruma = mobil)
Nah, selamat mencoba membuat kalimat dengan
menggunakan partikel-partikel tersebut minna-san. Ganbatte kudasai!
Artikel yang sangat jelas dan bermanfaat.
ReplyDeleteO ya, artikel yang di kirim kemarin sudah saya publish, kalo boleh minta tolong kode HTML di sidebar di atas kaya'nya salah, tolong diganti dengan,
<a href="http://hikansakura.blogspot.com/" title="jadi penulis tamu di blog belajar bahasa Jepang">
<img alt="guest blogger img" border="0" height="240px" src="http://1.bp.blogspot.com/--I-h4A8Emt4/UeF-0JJwSKI/AAAAAAAAAhQ/jOxlIvpoAUc/s1600/guest-blogger.jpeg" width="250px"/>
</a>
terima kasih sebelumnya, dan mohon jangan dihapus ya gambarnya.
Sama-sama...
ReplyDeleteSaya masih harus banyak belajar lagi, semoga artikel yang saya kirim bermanfaat...